KABAR RAKYAT, SPORT - Messi">Lionel Messi tidak mampu bendung air mata sedihnya, karena berpisah dengan FC Barselona dan Los Cules (julukan suporter Barca) persis 6 Agustus 2021, lalu.
Informasi Messi akan berpisah dengan FC Barselona bukanlah isapan jempol belaka. Benar adanya, setelah ungkapan perpisahan diumumkannya sendiri.
Padahal, Messi sendiri masih begitu mencintai Barcelona yang telah mendidiknya sejak belajar menendang bola yang benar di Akademi Barcelona, La Masia.
Tapi ini kenyataan pahit, meskipun Messi ungkap kerelaan gajinya dipotong demi penenuhi syarat peraturan baru Liga Spanyol tentang batasan gaji pemain.
Berita ini tayang di Pikiran Rakyat, berjudul; Lionel Messi Akhirnya Bicara, Sambil Menangis Ungkap Penyebab Harus Tinggalkan Barcelona
Sebagaimana dikutip Kabar Rakyat dari Pikiran Rakyat, "Tidak ada masalah sama sekali dengan Barcelona, sungguh. Saya sepakat dengan klub dalam setiap aspek. Kami sudah sepakat," kata Messi">Lionel Messi dalam konferensi pers Minggu, 9 Agustus 2021, yang dikutip jurnalis sepak bola asal Italia, Fabrizio Romano melalui akun Twitter pribadinya @FabrizioRomano.
"Saya amat sedih karena harus meninggalkan klub ini. Saya mencintai Barcelona dan saya ingin bertahan. Kontrak saya bahkan sudah siap. Saya melakukan segalanya untuk bisa bertahan," tutur Messi">Lionel Messi lagi.
Namun, harapan Messi">Lionel Messi untuk bertahan pupus karena keinginan klub untuk memperpanjang kontraknya terhalang peraturan Liga Spanyol soal batas gaji.
Artikel Terkait
Kemenpora Gelar FGD ‘Sport Tourisem Sport Industry’ Banyuwangi
Nasib Kompetisi Sepak Bola Profesional Tunggu Rapat Exco PSII
Arahkan Sinar Laser ke Muka Kiper, Asosiasi Sepak Bola Inggris Kena Denda Rp 517 Juta
Diincar Klub Inggris dan Perancis, Akankah Messi Merapat di Manchester