KABAR RAKYAT, RELIGI - Wanita Mualaf singgle parent, Adria Rini Saptawati di Semarang Jateng semasa non muslim, pernah sakit gigi selama bertahun-tahun. Pengobatan sudah dijalani, tapi tetap tidak sembuh.
Hingga keajaiban datang, puncak-puncaknya sakit gigi spontan tiba-tiba mengucap kalimat Istighfar berkali-kali. Dan mendadak sakit gigi itupun hilang sesaat. Meski tidak mengerti maknanya, ia pernah dengar seorang muslim berucap istighfar.
Dari sakit gigi bertahun-tahun itu, kini sejak memeluk Islam Rini sebut akrabnya, baru mengerti bahwa Hidayah Allah SWT telah menyapa hatinya yang saat itu hatinya sedang gundah gulana.
Ibu dari tiga anak tersebut menemukan Islam setelah mengalami keajaiban sakit giginya sembuh setelah spontan mengucap Istighfar. Hal itu terjadi pada akhir tahun 2016 lalu.
Baca Juga: Daftar Tim dan Pemain Liga 1, Liga 2 yang Mendapat Sanksi dari Komdis PSSI Bulan November 2021
Dilansir kabarrakyat dari Kanal YouTube Arqom Picture, Rini menyebut dirinya dari sakit gigi bisa menjadi mualaf. Sakit gigi tersebut dialaminya bertahun-tahun, bukan karena berlubang, namun mungkin lapisan giginya yang sudah tipis dimakan usia. Maka setiap hendak tidur, dia bisa minum obat pereda nyeri untuk mengatasi saki giginya.
Namun suatu malam, sebuah keajaiban dialaminya. Seperti biasa Rini tidur bersama putrinya yang kecil. Kebiasaan sang anak jika tidur selalu menyetel AC dengan suhu yang sangat dingin. Rini yang ingin menunjukkan sebagai ibu yang baik tidak memprotesnya. Ia memilih tetap tidur dengan berselimut dari ujung kaki ke kepala.
Namun tiba-tiba keluar ucapan spontan dari mulutnya, Astaghfirullah, astahgfirullah. Rini sendiri tidak tahu mengakau mulutnya berkata demikian, namun juga tidak dapat dihentikan. Hingga terlelaplah Rini dalam tidurnya dengan tanpa minum obat pereda sakit gigi.
Baca Juga: Pemda Dengan Realisasi Anggaran Rendah Ditegur Menteri Dalam Negeri
Pagi harinya Rini melakukan aktifitas biasanya sebagai seorang ibu. Setelah selesai memasak dan menghidangkan sarapan, giliran Rini yang mandi. Saat akan gosok gigi, dirinya tidak merasakan sakit sedikitpun. Padahal sebelumnya dia amat sangat hati-hati ketika menggosok gigi karena jika terkena gigi yang sakit, rasa ngilunya luar biasa.
Masih penasaran dengan prubahan itu, selesai mandi Rini mencoba berkumur dengan menggunakan air es. Ketika itu dirinya juga tidak merasakan sakit ngilu sedikit pun. Rini spontan mengucap kalimat tasbih, "Subhanallah, Subhanallah".
“Aku iki ngomong opo toh? (aku ini bilang apa ya?),” begitu ucap Rini pada diri sendiri. Namun dia juga tidak dapat mencegah keluarnya ucapan itu.
Baca Juga: Pemda Dengan Realisasi Anggaran Rendah Ditegur Menteri Dalam Negeri
Dalam perjalanan mengantar anaknya ke sekolah, Rini berpikir tentang keajaiban yang dialaminya mulai malam hari hingga pagi harinya yang membuat giginya tidak sakit lagi. Setibanya di rumah, ia menghubungi temannya yang beragama muslim. Rini menceritakan semuanya, termasuk kalimat istighfar dan tasbih yang keluar dari mulutnya.
Artikel Terkait
Heboh Jenazah Mualaf di Magelang yang Hendak Dimakamkan Secara Non Muslim, Dimandikan Wajahnya Tersenyum
Kisah Mualaf Jenderal Andika Perkasa, Calon Panglima TNI Pilihan Presiden Jokowi
Hidayah, Kisah Hidup Mualaf Nur Muhammad, Prajurit TNI yang Menemukan Islam Ketika Sakaratul Maut
Wanita Cantik Ini Mantab Menjadi Mualaf, Hidayah itu Datang dari Sikap Kritis 'Mirip' Kisah Pencari Tuhan