Dan menindaklanjuti temuan tersebut, Diskominfo setempat, mengklarifikasi melalui Tim Cyber dipastikan bahwa Nomor tersebut bukan milik Bupati Bondowoso.
Untuk mengklarifikasi informasi tersebut diatas, telah di lakukan penelusuran dengan Langkah-langkah sebagai berikut.
1. Chek GetContact pada nomer ( 083136863124 ) sudah ditandai orang lain sebagai penipu dan tidak ada satupun dalam GetContact tersebut atas nama KH.Salwa Arifin dengan bukti terlampir.
2. Konfirmasi Nomer HP (083136863124 ) ternyata bukan nomer HP. Bpk KH.Salwa Arifin selaku Bupati Bondowoso.
Baca Juga: Kebakaran Rumah di Giri, Kabid Damkar Banyuwangi:Dipicu Lilin saat Listrik Padam
Kadiskominfo juga menegaskan jika nomor tersebut bukan milik Bupati Bondowoso.
"Untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan kita segera menginformasikan kepada masyarakat bahwa nomor tersebut adalah HOAX ,dan supaya masyarakat lebih waspada dan hati hati,"tegasnya.
Bahkan kejadian seperti itu tidak hanya sekali. Menurutnya, tak hanya Bupati dan Wabup, pejabat baru yang pindah ke Bondowoso juga dicaplok namanya untuk meminta sumbangan.
Baca Juga: Banyuwangi Optimis Kunjungan Wisata Tahun 2022 Meningkat
"Iya mengatasnamakan pejabat yang baru masuk ke Bondowoso, baik TNI atau Polri. Minta bantuan, sumbangan," paparnya.