KABAR RAKYAT - Berikut kami sajikan update klasemen sementara La Liga musim 2022-2023 hingga Minggu, 28 Mei 2023 waktu Indonesia.
Real Madrid semakin mengokohkan dirinya di posisi runner up klasemen sementara La Liga musim ini usai melakoni laga pembuka jornada 37.
Lalu berapa poin Real Madrid dalam klasemen sementara La Liga pada Minggu, 28 Mei 2023 yang kian kokoh di posisi runner up? Baca artikel ini sampai tuntas.
Real Madrid baru saja melakoni laga tandang ke markas Sevilla dalam partai pembuka jornada 37 La Liga musim 2022-2023.
Pada laga tersebut, Los Galacticos sukses memetik kemenangan dengan skor tipis 1-2 atas Los Nervionenses.
Gol penentu kemenangan tim asuhan Carlo Ancelotti seluruhnya dicetak oleh Rodrygo pada menit ke-29 dan 69.
Akan tetapi, pasukan Jose Luis Mendilibar sempat unggul terlebih dahulu melalui gol dari Rafa Mir pada menit ke-3.
Hasil ini membuat Real Madrid mampu kokoh bertahan di posisi runner up dengan mengemas 77 poin dan surplus 39 gol.
Bahkan, capaian poin tersebut bisa dikatakan nyaris tak lagi mampu dikejar oleh rival sekotanya yakni Atletico Madrid.
Sementara Sevilla masih menempati posisi ke-10 dengan mengemas 48 poin dan defisit enam gol.
Baca Juga: Jadwal Jornada 37 La Liga Live beIN Sports: Saksikan Big Match Real Madrid vs Sevilla
Meski menempati posisi sepuluh besar, peluang Sevilla untuk lolos ke Liga Champions masih tetap terbuka.
Satu-satunya syarat yang bisa ditempuh adalah dengan memenangi trofi UEFA Europa League musim ini.
Artikel Terkait
UPDATE Klasemen Sementara La Liga Senin 22 Mei 2023: Atletico Madrid Kembali Geser Real Madrid
UPDATE Klasemen Sementara La Liga Rabu 24 Mei 2023: Real Sociedad Pepet Poin Real Madrid
UPDATE Klasemen Sementara La Liga Kamis 25 Mei 2023: Real Madrid Kembali Geser Atletico Madrid Kesekian Kali
UPDATE Klasemen Sementara La Liga Jumat 26 Mei 2023: Osasuna Tempel Ketat Athletic Bilbao