• Kamis, 21 September 2023

Taxi Driver 2 Episode 9: Kim Do Ki Akan Menyamar Jadi Dokter, Nam Goong Min Jadi Cameo, Jahat atau Baik?

- Minggu, 19 Maret 2023 | 15:36 WIB
Nam Goong Min akan bermain di Taxi Driver dua episode sembilan bersama Kim Do Ki CS minggu depan (Instagram@sbsdrama_official)
Nam Goong Min akan bermain di Taxi Driver dua episode sembilan bersama Kim Do Ki CS minggu depan (Instagram@sbsdrama_official)

KABAR RAKYAT - Taxi Driver season dua episode sembilan nanti, Kim Do Ki akan menyamar sebagai dokter, kira-kira cameo Nam Goong Min akan berperan sebagai jahat atau baik?.

Kedatangan Nam Goong Min sebagai cameo di Taxi Driver dua episode sembilan membuat penonton penasara, apakah dia berperan sebagai jahat atau baik, dan kali ini Kim Do Ki mengenakan seragam dokter.

Pada episode sembilan Taxi Driver dua, diduga Kim Do Ki akan menghadapi sebuah malpraktik di sebuah rumah sakit umum di Korea, dan pada preview episode delapan, Kim Do Ki Cs berhasil memberantas sekte kultus yang menyesatkan, dan ada Nam Goong Min yang menjadi cameo jahat atau baik di perannya kali ini?, baca artikel lengkapnya disini.

Baca Juga: Penampilan Live TWICE Dikritik Selama Promosi 'Set Me Free', Suara Salah Satu Anggota Jadi Sorotan

Pada episode delapan Taxi Driver dua, Kim Do Ki berhasil menyelamatkan para pengikut sesat kultus Sunbaek dengan membuat pemimpin kultus percaya padanya.

Kim Do Ki membuat pemimpin kultus percaya pada padanya, yang mengatakan bahwa, pemimpin kultus tersebut telah diikuti oleh setan atau roh jahat.

Penipuan yang dilakukan oleh pemimpin Sunbaek adalah contoh seseorang yang tidak mempercayai agamanya sendiri, tidak mempercayai medis, dan membuat mereka tambah sakit percaya kepada hal yang tidak masuk akal.

Baca Juga: Sunny Girls Generation Akhirnya Buka Suara Terkait Manajemen SM Entertainment: Saya Hanya Khawatir Dengan

Kim Do Ki Cs berhasil membuat pemimpin kultus Sunbaek percaya bahwa dia akan segera meninggal karena diikuti oleh arwah yang tidak baik atau jahat.

Sehingga Kim Do Ki membuat sebuah ritual seperti yang pemimpin Sunbaek lakukan kepada para pengikutnya untuk membohonggi mereka.

Harta yang pemimpin Sunbaek dapatkan dari hasil membohonggi orang-orang tersebut dia berikan kepada Kim Do Ki.

Pada spoiler episode sembilan Taxi Driver dua, muncul cameo Nam Goong Min entah masih belum diketahui apa perannya, biasanya dia bermain sebagai villain yang sangat jahat.

Ada kalimat yang Kim Do Ki katakan ketika di akhir episode delapan Taxi Driver dua.

Kenapa tidak memilih Agama? Agama menawarkan banyak kekuatan dan kenyamanan bagi yang membutuhkan itulah yang dilakukan agama sejati.

Halaman:

Editor: Egi Nurcahyani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X